Seluruh Destinasi Wisata di Sulawesi Barat Butuh Rencana Strategis


Dalam mengembangkan sektor pariwisata di Sulawesi Barat tidak hanya membutuhkan regulasi, namun juga dibutuhkan adanya action atau tindakan untuk mengelolanya.

Dikutip dari Panrita.news, menurut Sekprov Sulawesi Barat, Muhammad Idris, bahwa di tahun 2021 kita tidak boleh lagi menggambar bebas, apalagi kalau kita meminta dukungan anggaran tanpa ada rencana strategis masing-masing destinasi. Makanya saya dorong Pulau Karampuang agar kerangka besarnya harus final di tahun ini sampai sedetail mungkin, misalnya siapa yang mau berinvestasi dan apa yang diinvestasi.

Kebanggaan tidak hanya cukup dengan banyaknya kebijakan di sektor pariwisata. Saya senang kalau kita bicara kebijakan, tetapi jangan sampai kita larut dengan itu, tanpa adanya action di dalamnya.

Pada tahun ini sejumlah destinasi wisata yang ada di Sulawesi Barat akan didorong pengembangannya melalui penyelenggaraan festival, yakni Festival Taman Nasional Gandang Dewata di Mamasa, Festival Sungai Mandar di Polewali Mandar dan Festival Kota Tua di Majene.

Oleh karena itu, semoga kedepan seluruh destinasi wisata yang ada di Sulawesi Barat harus dibuatkan rencana strategis sedetail mungkin.


Pesona Mandar adalah sebuah portal online untuk saling berbagi tentang pariwisata dan budaya atau apapun itu yang berkaitan tentang human interest di Sulawesi Barat. Kirim essai atau tulisanmu dengan cara ini lulluare.
Lebih baru Lebih lama