Ikan Penja Hewan Endemik di Tanah Mandar


Mungkin sebagian dari kalian belum mengenal ikan ini, yah karena hewan ini merupakan ikan endemik kawasan Sulawesi Barat. Di kampung saya sering disebut ikan Penja. Ikan Penja merupakan ikan yang memiliki ukuran sangat kecil panjang sekitar 2-3 cm yang hidup berkoloni. Ikan ini hidup secara migrasi dari laut dalam menuju hulu sungai untuk berkemban biak.

Ada yang mengatakan bahwa ikan ini turun dari langit, artinya saat kondisi tertentu saja kita dapat menjumpai ikan ini. Memang demikian bahwa ikan ini hanya dapat dijumpai pada saat akhir bulan/ awal kemunculan bulan baru. Tidak seperti ikan lainnya yang dapat dikembang biakan atau diternak, ikan satu ini belum ada yang mampu membudidayakannya.

Ikan satu ini merupakan ikan yang menjadi maradona bagi masakan khas Suku Mandar, selain rasanya yang enak dan guri, ikan ini memeliki rasa yang unik bagi lidah kami. Ikan ini diolah dalam dua bentuk masakan, ada yang secara pepes dan ada pula yang secara tumis.


Saat ini belum ada penelitian yang mendalam dari ikan ini, bahkan belum diketahui apa nama ilmiah maupun nama bagi bahasa Indonesia ikan ini. Harapan saya adalah penelitian mendalam tentang ikan ini haruslah dilakukan, apalagi di Sulawesi Barat sudah banyak sarjana ahli biologi, perikanan, maapun ahli sarjana yang membahas masalah hewan.


Pesona Mandar adalah sebuah portal online untuk saling berbagi tentang pariwisata dan budaya atau apapun itu yang berkaitan tentang human interest di Sulawesi Barat. Kirim essai atau tulisanmu dengan cara ini lulluare.
أحدث أقدم